News. TV-GOWA-Anggota Polri yang bertugas sehari hari sebagai BabinKamtibmas ini di wilayah Hukum Polres Gowa yakni Kelurahan Katangka, Kecamatan Sombaopu kab Gowa adalah ternyata seorang Da’i Kondang
Hal ini disampaikan oleh MC saat membacakan nama penceramah dalam Takziyah malam terakhir salah satu warganya yang meninggal 3 hari yang lalu.
“Alhamdulillah marilah kita mendengarkan Siraman Robani ceramah Tazkiratul Maut yang akan dibawakan oleh Al. Ust Bripka. Muhammad Arafah yang kita kenal sehari -hari dikalangan masyarakat dan juga Beliau adalah salah satu Dai Kondang dan ditempatnya tugas sebagai Babin Kamtibmas Kel. Katangka. Polsek Sombaopu Polres Gowa.”ujar Ruslan Kamsil, Rabu(1910/22)
Acara tazkiratul ini digelar di rumah duka seorang wartawan senior yang ibunya meninggal dunia 3 hari yang lalu yang sedang menderita sakit, tepatnya Senin.(17/10) Pagi
Selain itu Bripka.M.Arafah ini sehari -hari bertugas sebagai Babinkamtibmas dan dirinya dikenal Ramah dan Suka memberikan Tausiah baik dikalangan Muda- mudi ataupun orang tua
Sementara pembacaan lantunan Qalam Ilahi oleh Dzubarkah Akif dimana adalah cucu Almarhumah sendiri Mariati Daeng Ngugi
Dalam Tausiyahnya Ust Da’i Polri Bripka Muhammad Arafah ini menyampaikan pesan, adalah Membalas Salam Itu wajib kita Balas sebagai sesama Muslim, Selalu Bersyukur, Kebersaamaan dan Mengingat Kematian.
Diketahui Dai Polri Bripka M. Arafah ini mendapat kehormatan dipanggil untuk mengisi ceramah Takziah atas meninggalnya Mariati Daeng Ngugi salah satu warga Kelurahan Katangka.
Dimana Pada kesempatan tersebut Dai Polri ini menyampaikan ceramah agamanya tentang kematian dan hidup setelah mati serta hari pembalasan tentang apa yang pernah di perbuat di dunia,
Bukan hanya itu Bripka Arafah ini mengingatkan juga agar persiapkan diri mati dalam keadaan husnul khatimah.
“Alhamdulillah, antusias para jamaah merespon baik tentang kehadiran Dai Polri dan saya juga berterima kasih kepada pimpinan Polri karena adanya Dai Polri yang selalu siap dalam menyampaikan dakwah ceramah yang menyejukkan.”ujar salahsatu Keluarga Almarhumah M.Dg Bella saat ditemui disela sela acara Takziah.
Humas Polres Gowa