Search
Close this search box.

Puluhan Anak, Antusias Sunatan Massal Gratis Di Pinrang

Puluhan Anak, Antusias Sunatan Massal Gratis Di PinrangNews TV

News TV.id Pinrang-Komite UPT SDN 177 Pinrang bekerja sama dengan Komunitas Khitan Lem Nusantara, menggelar khitan massal di Dusun Labolong, Desa Siwolong Polong, Mattiro Sompe Kabupaten Pinrang. Ahad (15/10/2023) kemarin

Dalam hal tersebut, Ketua Komite UPT SDN 177 Pinrang, Rizal Risang mengatakan bahwa awalnya kuota hanya diberikan 25 anak saja, namun melihat antusiasme orang tua murid di sekolah dan sekitarnya sangat tinggi, sehingga ditambah menjadi 36 anak. Hal ini disampaikan Jamal, S.Pd, M.Pd, Kepala UPT SDN 177 Pinrang saat dihubungi awak media Selasa, 16/10/2023

Lanjut Jamal, Khitan atau Sunat adalah salah satu bagian dari syariat agama dan wajib hukumnya bagi anak laki-laki. Dari pandangan agama, fungsi dari khitan adalah mempermudah dan mempercepat proses pembersihan fisik sebagai salah satu syariat sahnya ibadah.

Sedangkan secara medis, khitan mempunyai faedah yang sangat penting, yakni untuk membuang bagian anggota tubuh yang menjadi persembunyian kotoran, virus, bakteri, dan lainnya yang dapat membahayakan kesehatan. Jelasnya

Alhamdulillah, dengan bekerja sama dengan tim petugas khitan profesional atau tim medis yang andal, sehingga acara bisa terlaksana dengan lancar, aman, cepat sembuh, sehat, dan segera kembali beraktifitas seperti sediakala.

Selain itu, kegiatan juga mampu mempererat silaturrahmi sesama orang tua siswa UPT SDN 177 Pinrang dan masyarakat sekitar.

Semoga anak-anak yang telah di khitan menjadi anak yang cerdas dan berakhlak mulia, anak sehat dan Indonesia hebat, harap Jamal

Lebih jauh disampaikan, sangat mensupport kegiatan ini dan mengapresiasi kepada komunitas Khitan Lem Nusantara, Aisyah Medical Center, Lebah Lasinrang atas kepeduliannya terhadap anak- anak yang membutuhkan bantuan, khususnya di UPT SDN 177 Pinrang ini.

“Saya mengucapkan terima kasih yang banyak kepada teman- teman dari komunitas Khitan Lem Nusantara beserta para sponsor yang melaksanakan aksi sosial, teristimewa di sekolah kami secara gratis.

Semoga anak-anak yang telah di khitan menjadi anak yang cerdas dan berakhlak mulia, anak sehat dan Indonesia hebat,” Imbuhnya